Posted by : SQUIDY Sunday, December 31, 2017

Nah kali ini saya akan mencoba untuk  memaparkan dan juga menjawab pertanyaan singkat dari teman-teman semua khususnya blogger pemula.


Budayakan membaca hingga akhir artikel ini.

Pertanyaan pertama adalah 

# Kenapa blogku selalu sepi oleh pengunjung???

Sebelum melangkah terlalu jauh tentang cara meningkatkan pengunjung blog, tidak ada salahnya  kita juga harus ketahui dulu apa alasan yang mendasar hingga blog kita sepi pengunjung.

Berdasarkan pengalaman pribadi saya saat baru belajar ngeblog, ada beberapa alasan tertentu kenapa blog kita sepi pengunjung???

1. Baru Belajar Ngeblog

Penyebab paling utama adalah kita baru terjun di dunia #Blogging atau dengan kata lain baru belajar ngeblog dan juga juga masih terlalu minim pengalaman tentang blog.

Membuat blog memang gampang tidak sampai 5 menit kita sudah mampu membuatnya dan hal tersebut bisa dilakukan orang awam sekalipun. Tapi susahnya jika membuat blog yang kita miliki terkenal dan banyak pengunjungnya.

Jika teman-teman masih pemula seperti saya ,tidak perlu ragu dan khawatir jika blog kita sepi pengunjung, karena kita butuh waktu dan proses yang panjang dan lebih giat belajar dalam hal ngeblog.

Tapi jika teman-teman sudah lama terjun di dunia blogging trus blognya masih sepi pengunjung perlu di pertanyakan dengan cara ngeblognya.

2. Berharap Hal Konyol Yakni “ Pengunjung Akan Datang Sendiri ’’.

Pernah aku tanya diseorang blogger senior tentang cara agar meningkatkan pengunjung blog, Jawabnya simple ajha, yakni banyak-banyak posting ajha dulu artikelnya mas nanti pengunjung akan datang sendiri.

Bagiku ada benarnya juga sich, tapi jika itu dilakukan dahulu kala pada awal peluncuran aplikasi blogger. Karena saat itu kurang persaingan antara para blogger jika kita sering update artikel maka blog kita akan nangkring dihalaman satu google. 

Tapi hal tersebut tidak berlaku untuk sekarang sebab dengan bermodal update artikel saja tidak bakalan cukup, ada hal lain juga yang harus diutamakan yakni SEO dan promosi blog yang kita miliki dengan cara yang benar.

3. Kualitas Konten Yang Biasa-Biasa Saja

Faktor yang menentukan seseorang menjadi blogger sukses yakni kualitas konten yang ada didalamnya. Dan jika ingin mendapatkan banyak pengunjung blog teman, maka saran dari saya perhatikan juga kualitas konten teman-teman yang ada didalam blog.

Apabila dalam blog teman-teman membahas topik-topik yang sudah rame di bahas, dan kualitas konten tersebut biasa-biasa saja, yakin dan percaya saja bahwa blog teman-teman akan mati dalam persaingan dan lama kelamaan akan mati tenggelang ditengah gencarnya persaingan.

Apabila hal tersebut terjadi pada diri teman-teman, saran dari saya agar teman-teman lebih memfokuskan diri dulu untuk memperbaiki konten-konten yang ada dalam blog jangan dulu pusingin untuk mendapatkan banyak pengunjung.

4. Selalu Beranggapan Semua Blog Itu Sama.

Jika teman-teman beranggapan bahwa semua blog yang bertebaran di internet itu semuanya sama saja…upss,,,itu anggapan yang salah besar karena blog itu memiliki banyak jenis mulai dari topik pembahasan, target pengunjung dan tujuan dari blog itu sendiri apa?? dan masih banyak lainnya.

Jika teman-teman ingin blognya banyak pengunjung maka syaratnya harus paham dulu perbedaan-perbedaan yang ada, alasannya simple ajha supaya teman-teman bisa menemukan strategi yang baik untuk promosikan blog teman-teman.

5. DLL ( Beberapa Penyebab Lainnya)

Selain 4 poin di atas, masih banyak lagi penyebab kenapa blog teman-teman sepi pengunjung diantaranya desain template yang kurang bagus dan kecepatan loading yang juga super lelet


4 poin diatas sekedar intermezzo supaya lebih membenahi lagi untuk kedepannya, mungkin lebih baiknya kita kembali lagi ke topik. Jangan sampai mati penasaran..hehehehe

Cara Meningkatkan Pengunjung Blog

Nah kali ini saya akan coba membeberkan sedikit tips yang bias diterapkan untuk meningkatkan pengunjung di blog teman-teman.

Beberapa tips yang saya paparkan ini diambil dari referensi terpercaya dan sudah saya coba di blogku.

1. SEO (Search Engine Optimization) 

Seo atau dengan kata lain melakukan optimasi dimesin pencari yakni sebuah cara meningkatkan pengunjung blog yang masih popular hingga sekarang ini dan bahkan hamper di lakukan oleh semua blogger (blogger pemula dan blogger senior ).

mengapa demikian???  

Kita ketahui bersama bahwa mesin pencari merupakan sumber paling utama untuk trafik blog terbesar yang ada di internet. Selain itu, SEO bisa diterapkan disegala jenis blog baik itu blog niche, blog gado-gado, blog berita, blog bisnis, blog personal dll.

Tapi meskipun demikian kebanyakan para blogger menganggap SEO bukan merupakan hal tidak pasti dan cuman buang-buang waktu ajha.

SEO itu sangat penting lho !!!!!

Cuman masalahnya belajar SEO tidak mudah kita bayangkan karena SEO selalu berubah-rubah seiring bergantingnya waktu. Butuh kesabaran, ketekunan, tekat yang kuat serta  serta semangat pantang menyerah agar menjadi master ilmu SEO.

Apakah dengan menjadi pakar SEO, master SEO dan lain sebagainya menjamin blog kita akan kebanjiran pengunjung????

No…..tidak !!!!!!!!!!!!!!

Sebuah persepsi yang amat keliru jika ingin banyak pengunjung harus jadi master SEO, karena untuk blogger pemula seperti saya tidak perlu harus menjadi master SEO, pakar SEO dll. Teman-teman cuman terapkan teknik SEO dasarnya ajha diantaranya :

  • riset keyword sebelum upload artikel di Google Adwords
  • buatlah artikel berkualitas agar disukai  pihak google
  • terakhir hindari kesalahan-kesalahan SEO yang sering di lakukan pemula seperti saya ini


2. Promosikan Blog Dan Konten Di Media Sosial

Berikut yang harus dilakukan adalah harus giat promosikan blog serta konten yang kita miliki di media sosial, kita ketahui bersama bahwa media sosial merupakan sumber trafik paling banyak menempati urutan kedua setelah mesin pencari.

Kendala yang dialami pasti ada dimana kita sudah berusaha sebarkan link diakun facebook,twitter dll tapi pengunjung masih ajah sepi bahkan tidak ada orang yang mampir di blog dan membaca isi postingan kita !!!

Seperti halnya SEO, promosi di akun media sosial juga ada tekniknya, tidak semudah sebar link setelah itu selesai dan berharap pengunjung akan membanjiri blog anda.

Ada beberapa teknik yang harus anda kuasai sebelum mempromosikan blog atau konten di media sosial antara lain adalah

Harus aktif dimedia sosial yang paling teman-teman gemari

Pilih salah satu media yang secara pribadi teman-teman sukai atau sesuai target pengunjung blog, jika blog sobat ramai pengunjungnya dari facebook maka aktif di facebook, tapi malah lebih bagus jika teman-teman aktif disemua media sosial karena akan lebih meningkatkan lagi trafik untuk blog.
Gunakan media sosial sesuai dengan fungsinya

Jangan terlalu memfokuskan diri dimedia sosial hanya untuk promosikan blog, yakin dan percaya itu ngga bakalan efektif. Gunakan media sosial untuk aktifitas social juga bukan semata-mata untuk promosikan blog dan konten.
Banyakin teman di media sosial, baru promosi blog

Percuma juga kita berusaha promosikan blog baru nda ada teman di akun media social, jadi banyakin teman atau follower kita baru langkah selanjutnya promosikan blog.

3. Biasakan Blogwalking ( Berkomentar Di Blog Orang Lain )

Berkomentar di blog orang lain merupakan hal yang paling gampang untuk mendatangkan pengunjung di blog. Dilain sisi dengan berkomentar di blog orang lain bisa juga sebagai ajang silaturahim antara sesama blogger dan juga tempat kita saling berbagi.

Meskipun demikian cara tersebut tidak menjamin blog anda akan kebanjiran pengunjung. Tapi akan sangat penting untuk blogger pemula.

4. Bagi Secara Cuma-Cuma ( Gratisan )

Semua orang pasti suka yang gratisan, hal tersebut dibilang sangat efektif untuk meningkatkan pengunjung blog, diantaranya: bagi Ebook, Software, Video tutorial, Foto, Desain Gambar secara gratis.

5. Selalu Welcome Dengan Pengunjung

Ini juga salah satu yang sudah saya lakukan sejak pertama saya membuat blog ini, yaitu peduli dengan pengunjung.

Sedikit apapun pengunjung blog sobat saat ini, jika sobat peduli dengan pengunjung bukan tidak mungkin pengunjung yang sedikit tersebut bisa menjadi pintu gerbang untuk ribuan atau bahkan ratusan ribu pengunjung yang lain.

6. Guest Posting

Guest posting atau dalam bahasa indonesianya menulis di blog orang lain merupakan suatu cara yang bisa dikatakan lumayan efektif untuk mendatangkan pembaca, apalagi blog teman masih baru.

Meskipun demikian hal tersebut belum pernah saya terapkan mungkin belum sekarang kali.

7. Aktif Di Forum Dan Situs Tanya Jawab

Forum menjadi alternative lain untuk menjaring pengunjung, sudah pasti promosikan blog di forum jangan sembarangan 

Carilah forum sesuai dengan topik yang ada di blog teman-teman dengan menjawab pertanyaan dari anggota forum tersebut dan memberikan tips-tips yang bermanfaat.

Sama halnya disitus Tanya jawab anda bisa menjawab pertanyaan demi pertanyaan yang bisa membantu angota lain atas permasalahannya sekaligus mencantumkan alamat blog dan apabila pertanyaannya ada di artikel yang kita bahas beritahu saja supaya membacanya atau copy URLnya.

{ 1 Komentar... read them below or add one }

Silahkan Masukkan Pendapat anda Tentang Artikel
Yang Di Atas ini ..
Dengan Syarat Tertentu :
[-] Tidak Mengansur Porno
[-] Menggunakan Bahasa Yang sopan
[-] Menebarkan Link Kecuali Di Banner Exc
[-] Tidak Mengajak Ribut Kepada Sobat V-C™

=> Mohon Pengertiannya <=

Sekian Dan Terimakasih

- Copyright © 2013 Squidy - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -